30.9 C
Jakarta
BerandaTNI-POLRIKapolsek Sukamakmur Berikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan dan Anti Narkoba

Kapolsek Sukamakmur Berikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan dan Anti Narkoba

Kapolsek Sukamakmur Berikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan dan Anti Narkoba kepada Siswa Baru SMAN 1 Sukamakmur

Polres Bogor –mediaistana .com

Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Kapolsek Sukamakmur IPDA Dedi Priono, S.H. bersama Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya Aipda Darwis Situmorang memberikan pembekalan kepada para siswa baru kelas X di SMAN 1 Sukamakmur, Desa Sukamulya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, Senin pagi (14/07).

Kegiatan yang diikuti oleh 255 siswa/siswi tersebut berlangsung sejak pukul 08.00 WIB di halaman sekolah, dengan tujuan menanamkan wawasan kebangsaan serta membentuk karakter pelajar yang disiplin dan taat hukum sejak dini.

Dalam materi yang disampaikan, Kapolsek Sukamakmur memberikan penekanan pada pentingnya kedisiplinan melalui pelatihan PBB (Peraturan Baris Berbaris), serta wawasan kebangsaan sebagai benteng ideologi Pancasila di tengah tantangan globalisasi.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Aipda Darwis Situmorang mengupas tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, kenakalan remaja, bullying, dan tata tertib berlalu lintas. Sesi ini diharapkan mampu memberikan pemahaman kepada para siswa agar terhindar dari pergaulan negatif serta tumbuh sebagai generasi yang patuh hukum dan berintegritas.

Turut hadir dalam kegiatan ini Danramil 0621-09/Sukamakmur Lettu Yoni bersama Babinsa Desa Sukamulya Serda Naryo, Kepala SMAN 1 Sukamakmur Ibu Leli Rahman, S.Pd., M.Pd., dan panitia MPLS Bapak M. Ayat S.

Kegiatan berjalan aman, lancar, dan penuh antusiasme dari para siswa. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi bekal positif bagi para pelajar dalam menjalani proses pendidikan ke depan.

  1. Mediaistana red maulana
Stay Connected
16,985FansSuka
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Must Read
Berita Terkait

MOHON DIBACA SEBELUM MENULIS BERITA

Berikut ini beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat menulis Berita :

- Perhatikan hukum:

Pastikan informasi yang Anda bagikan legal dan tidak mendukung ujaran kebencian, diskriminasi, kekerasan, atau aktivitas berbahaya lainnya.

 

- Hargai privasi:

Jangan bagikan informasi pribadi tentang orang lain tanpa persetujuan mereka. Ini termasuk nama, alamat, nomor telepon, dan detail sensitif lainnya.

 

- Pertimbangkan

dampaknya: Pikirkan tentang bagaimana kata-kata Anda dapat memengaruhi orang lain. Meskipun sesuatu secara teknis legal, itu mungkin menyakitkan atau menyinggung.

 

- Verifikasi informasi:

Sebelum membagikan informasi, terutama berita atau rumor, pastikan itu berasal dari sumber yang dapat dipercaya.

 

- Bertanggung jawab: Bertanggung jawablah atas informasi yang Anda bagikan. Bersiaplah untuk menjelaskan alasan Anda dan bertanggung jawab atas segala konsekuensi yang mungkin terjadi.

Ingat, membangun komunitas daring yang aman dan saling menghormati adalah tanggung jawab semua orang. Mari kita gunakan kebebasan berekspresi kita dengan bijak!