29.6 C
Jakarta
BerandaInfoPersonel Satlantas Polresta Bandara Soetta Bantu Pengemudi Grab yang Pecah Ban

Personel Satlantas Polresta Bandara Soetta Bantu Pengemudi Grab yang Pecah Ban

mediaistana.com

Tangerang – Personel Satlantas Polresta Bandar udara (Bandara) Soekarno-Hatta (Soetta) membantu seorang pengemudi Grab yang mengalami kesulitan akibat pecah ban di jalan Raya Bandara Soetta, Jumat (23/1).

Selain itu, pada aksi kemanusiaan tanpa pamrih tersebut personel Polresta Bandara Soetta juga turut mengantar penumpang kendaraan lantaran jadwal penerbangan pesawat telah mendekati keberangkatan.

Kasat Lantas AKP Sularno menjelaskan, peristiwa itu diketahui berawal pada saat dua personelnya, Aiptu Bambang dan Briptu Trio sedang melakukan pengaturan arus lalu lintas di jalan raya arah masuk Bandara Soetta.

Saat itu, dua personelnya tersebut melihat seorang pengemudi dan penumpang mobil jenis Suzuki S-presso berwarna merah B 1637 DKE tampak kebingungan, lantaran ban depan kendaraannya mengalami kebocoran.

“Tanpa ragu selanjutnya dua personel kami langsung memberikan pelayanan tanpa pamrih yakni membantu kendaraan tersebut mengganti bannya yang bocor dengan menggunakan ban cadangan,” kata Sularno, Sabtu (24/1).

Pada saat personelnya sedang membantu pergantian ban, kata Sularno, sang pengemudi mobil mengatakan bahwa jadwal boarding pesawat yang ditumpangi penumpangnya telah mendekati waktu keberangkatan.

” selanjutnya Kanit Turjawali iptu Sofyanto bergegas membantu dengan mengantar calon pengguna jasa tersebut menggunakan kendaraan dinas menuju Terminal 2 F keberangkatan,” katanya .

Menurut Sularno, aksi sederhana tersebut merupakan bentuk nyata dari arahan Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Wisnu Wardana agar setiap personel selalu tulus dalam melayani masyarakat.

“Alhamdulillah setelah kita bantu, pengemudi bernama bapak Solichun dan penumpangnya bernama Kiki dapat melanjutkan perjalanannya ke tempat tujuan masing-masing dengan lancar,” terang Sularno.

Melalui momen itu, Sularno pun mengimbau pengguna kendaraan roda dua maupun empat untuk selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas serta berhati-hati dalam berkendara dengan mengutamakan keselamatan.

“Kami mengimbau kepada masyarakat apabila melihat atau mengalami gangguan kamtibmas, segera menghubungi petugas kepolisian terdekat atau call center 110 Polresta Bandara Soekarno-Hatta,” tandasnya.

Sementara, Kiki penumpang kendaraan S-presso mengapresiasi kepedulian personel Satlantas Polresta Bandara Soetta terhadap kesulitannya tersebut. Menurut dia, hal itu sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Terima kasih kepada Satlantas Polresta Bandara Soekarno-Hatta yang telah membantu saya tanpa pamrih,” seraya bercerita hendak melanjutkan perjalanan.

( Fiqi )

Stay Connected
16,985FansSuka
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Must Read
Berita Terkait

MOHON DIBACA SEBELUM MENULIS BERITA

Berikut ini beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat menulis Berita :

- Perhatikan hukum:

Pastikan informasi yang Anda bagikan legal dan tidak mendukung ujaran kebencian, diskriminasi, kekerasan, atau aktivitas berbahaya lainnya.

 

- Hargai privasi:

Jangan bagikan informasi pribadi tentang orang lain tanpa persetujuan mereka. Ini termasuk nama, alamat, nomor telepon, dan detail sensitif lainnya.

 

- Pertimbangkan

dampaknya: Pikirkan tentang bagaimana kata-kata Anda dapat memengaruhi orang lain. Meskipun sesuatu secara teknis legal, itu mungkin menyakitkan atau menyinggung.

 

- Verifikasi informasi:

Sebelum membagikan informasi, terutama berita atau rumor, pastikan itu berasal dari sumber yang dapat dipercaya.

 

- Bertanggung jawab: Bertanggung jawablah atas informasi yang Anda bagikan. Bersiaplah untuk menjelaskan alasan Anda dan bertanggung jawab atas segala konsekuensi yang mungkin terjadi.

Ingat, membangun komunitas daring yang aman dan saling menghormati adalah tanggung jawab semua orang. Mari kita gunakan kebebasan berekspresi kita dengan bijak!